Kontributor :
Marsis Santoso
BREBES.- Kementerian Agama (Kemenag) RI menggelar sidang isbat penentuan 1 Ramadhan 1446 Hijriah pada hari ini Jumat (28/2/2025). Hasil sidang isbat menegaskan bahwa umat Islam di Indonesia dapat memulai ibadah puasa wajib pada besok, hari Sabtu 1 Maret 2025.
Hasil sidang isbat yang diselenggarakan secara tertutup menyebutkan bahwa posisi hilal di Indonesia bagian timur hingga tengah tidak memungkinkan melihat posisinya karena cuaca. Namun hilal dengan jelas terlihat di provinsi Aceh sesuai kriteria Menteri Agama Brunei, Indonesia, Malaysia, dan Singapura (MABIMS).
Menteri Agama Nasaruddin Umar yang memimpin sidang isbat mengimbau kepada masyarakat muslim di Indonesia sudah bisa melakukan shalat tarawih malam ini untuk menyambut awal bulan puasa 2025 besok.
Nah untuk kakak-kakak yang akan menjalankan ibadah puasa, inilah doa niat puasa sebagai salah satu rukun ang wajib dijalankan setiap muslim sebelu memulai ibadah puasa Ramadhan. Niat ini harus dilakukan setiap malam sebelum terbit fajar selama bulan Ramadhan.
Berikut adalah contoh lafaz niat puasa Ramadhan:
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانِ هذِهِ السَّنَةِ لِلهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma ghadin ‘an adā’i fardhi syahri Ramadhāni hādzihis sanati lillāhi ta‘ālā
Artinya, “Aku berniat puasa esok hari demi menunaikan kewajiban bulan Ramadhan tahun ini karena Allah ta’ala.”
Beberapa ulama memperbolehkan mengucapkan niat puasa Ramadhan untuk sebulan penuh di awal Ramadhan sebagai antisipasi jika lupa berniat pada malam-malam selanjutnya. Pengasuh Pondok Pesantren Lirboyo Kediri KH A Idris Marzuqi di dalam karyanya Sabil al-Huda mencontohkan lafazh niat puasa Ramadhan sebulan penuh sebagai berikut:
نَوَيْتُ صَوْمَ جَمِيْعِ شَهْرِ رَمَضَانِ هَذِهِ السَّنَةِ تَقْلِيْدًا لِلْإِمَامِ مَالِكٍ فَرْضًا لِلهِ تَعَالَى
Artinya: “Aku niat berpuasa di sepanjang bulan Ramadhan tahun ini dengan mengikuti Imam Malik, fardhu karena Allah Taala”
Niat puasa sebenarnya cukup di dalam hati masing-masing. Namun, melafalkannya dianjurkan agar lebih memantapkan hati dan menghindari lupa.