Reporter: Sodirun
Bulakamba, bertempat dihalaman Kantor Kepolisian Sektor Bulakamba, Selasa 25 Maret 2025 Kwarran Bulakamba mengadakan Apel Persiapan kegiatan pelaksanaan Kartika lebaran 2025. Bertindak selaku Pembina apel ketua Kwarran Bulakamba, Kak H.Supriyono, S.Pd
Kegiatan yang di ikuti oleh 90 penegak di lingkungan Kwarran Bulakamba yang berasal dari SMA/SMK/MA, Saka Bayangkara serta Sako gudep teritorial desa Grinting di bawah koordinasi Dewan Kerja Ranting Kwarran Bulakamba ini di hadiri pula oleh Mabiran dan para andalan ranting
Menurut keterangan dari Ka. Kwarran Bulakamba, Kak Supriyono, nantinya 90 personil Penegak yang dilibatkan dalam kegiatan APPKBL 2025 ini akan dibagi menjadi 4 kelompok tugas yang akan ditempatkan di beberapa titik yang telah di tetapkan.
“ Pada prinsipnya 90 Penegak Bulakamba siap sukseskan APPKBL 2025” tambah kak Pri
Kegiatan APPKBL atau biasa disebut Kartika Lebaran menjadi bagian yang tak terpisahkan dari Operasi Ketupat Candi yang digelar oleh Kepolisian Republik Indonesia yang dalam pelaksananya selalu bersinergi dengan dinas/instansi/ organisasi yang terkait seperti TNI, dishub, Pol PP termasuk di dalamnya Gerakan Pramuka
Dalam kesempatan yang sama Ka. Polsek Bulakamba AKP Ibnu Setiyadi, selaku pimpinan Polsek Bulakamba, sekaligus Waka Mabiran Bulakamba menyampaikan beberapa arahan penting terkait pelaksanaan Operasi Ketupat Candi di wilayah Bulakamba diantaranya, yang pertama, tugas ini akan difokuskan di dua titik yaitu pasar Bulakamba dan pasar desa Kluwut, karena kedua pasar ini terletak dijalur Pantura yang sangat ramai menjelang hari raya idul Fitri. Kedua, handak nya adik-adik Pramuka penegak yang tergabung dalam kegiatan ini, pada saat pelaksanaan selalu kordinasi dengan pihak polisi agar tidak terjadinya kesalahan dalam bertugas nantinya, yang terakhir, selalu waspada dan jaga keselamatan bersama.